Pages

Jumat, 02 September 2011

Moratti Sambut Gembira Forlan dan Zarate

Massimo Moratti menyambut gembira kehadiran Mauro Zarate dan Diego Forlan yang bergabung bersama tim raksasa Italia milikinya, Inter Milan. Kehadiran keduanya diharapkan Moratti mampu memperkuat lini depan Inter di musim 2011 ini.

Diego Forlan menjadi pemain yang terlebih dahulu bergabung dengan Nerrazzurri dengan banderol sekitar 5 juta Euro dari Atletico Madrid. Mauro Zarate menyusul sebagai pemain pinjaman di Inter lewat banderol 2,7 juta Euro.

“Zarate datang setelah ada melakukan percakapan telepon dengan Presiden Lazio, Claudio Lotito pagi ini. Dalam pandangan saya, dengan sedikit perdebatan, kami berhasil meraih solusi untuk mendapatkannya musim ini dan akan mengevaluasi untuk opsi permanen,” ujar Moratti seperti dilansir dari Football Italia, Kamis (1/9/2011).

“Dia pemain yang menarik, saya bertemu dengannya hari ini dan dia sangat bahagia menjadi pemain Inter. Kini segalanya ada di tangan pelatih, tetapi yang jelas kami telah memiliki pemain-pemain hebat,” imbuhnya.

Moratti nampaknya puas dengan pergerakan timnya di bursa transfer musim panas kali ini. Situasi positif ini membuatnya merasa lebih optimis karena merasa timnya jauh lebih kuat dengan kehadiran para pemain baru.

“Dalam pandangan saya sebagai seorang penggemar, kami memiliki skuad yang sangat kuat dan menarik. Ada beberapa pemain baru yang didapat dan itu bagian dari sepakbola yang menyenangkan saya. Kami juga mempunyai banyak pilihan taktik, jadi ini adalah musim panas yang positif,” paparnya.

Moratti mengakui Zarate tipe pemain yang cocok dengan keinginan menyerang secara melebar dari pelatih Gasperini. Sang taipan juga mengapresiasi Forlan yang dianggapnya sebagai seorang juara dan semua itu membuatnya mengatakan,” Saya merasa optimis beberapa hari lalu, tetapi kami telah melengkapi skuad dan saya jadi lebih optimis.”


Sb: Okezone

Baca Juga Artikel Interisti Dibawah ini:

0 komentar:

Posting Komentar

Kabar Terbaru Interisti


Komentar Terbaru Interisti

Info Klansement Seri-A Untuk Interisti

Tulis Link Anda Disini, saya akan berkunjung ke blog Anda