Pages

Featured Posts

Selasa, 06 September 2011

Serie A Bergulir Akhir Pekan Ini

Kompetisi Serie A musim 2011/2012 akhirnya bakal bergulir mulai akhir pekan ini. Itu terjadi setelah pihak asosiasi pesepakbola Italia (AIC) menghentikan aksi mogok setelah mencapai kesepakatan dengan Lega Calcio.

Laga pembuka kompetisi Italia yang seharusnya bergulir sejak 28 Agustus lalu, diketahui sempat tertunda lantaran asosiasi pesepakbola Italia sepakat melakukan pemogokan menyusul tidak tercapainya kesepakatan dengan Lega Calcio terkait pembayaran pajak.

Namun kini, setelah melakukan serangkaian negosiasi, pihak AIC dan Lega Calcio akhirnya menemukan kata sepakat, meski untuk sementara. Kesepakatan yang terjalin hingga Juni 2012 ini ditandatangani oleh Presiden Lega Calcio Maurizio Beretta dan pimpinan AIC, Damiano Tommasi, hari ini.

“Klub-klub telah menerima banyak hal atas apa yang mereka inginkan,” tutur Beretta. “Ini merupakan kesepakatan yang inovatif,” sambungnya dikutip Football-Italia, Senin (5/9/2011).

“Kami akan bermain,” timpal Tommasi. “Anda harus memberikan kredit kepada para pemain atas niat baik yang mereka tunjukkan selama pembicaraan,” sambung mantan punggawa Timnas Italia dan AS Roma ini.

Dengan tercapainya kesepakatan ini, maka kompetisi Serie A musim 2011/2012 dipastikan bakal resmi digelar mulai akhir pekan ini, dan akan langsung masuk ke giornata kedua (pekan pertama resmi ditunda karena pemogokan). Untuk laga pembuka, jawara bertahan AC Milan akan berhadapan dengan Lazio yang akan dimainkan di San Siro, Jumat malam atau Sabtu (10/9/2011) dini hari WIB.

Untuk pertandingan hari Sabtu malam, atau Minggu dini hari WIB akan memainkan partai Cesena kontra Napoli. Juventus akan mengalawali laga melawan Parma pada Minggu siang atau Minggu malam WIB. Sedangkan Bigmatch antara Palermo yang akan menjamu Inter Milan dihelat Minggu malam, atau Senin (12/9/2011) dini hari WIB
READ MORE - Serie A Bergulir Akhir Pekan Ini

Cesar: Soal Eto'o dan Peluang Inter

Kiper Inter Milan Julio Cesar menegaskan bahwa Nerazzurri masih merupakan klub yang ditakuti musim ini meskipun baru saja ditinggal Samuel Eto’o yang hengkang ke Anzhi Makhachkala.

"Eto'o akan dirindukan," kata kiper internasional Brasil seperti dilansir Gazzetta dello Sport, Senin (5/9/2011). "Dia adalah rekan setim yang luar biasa,” tambahnya.

"Samuel memberi energi untuk skuad dalam dua tahun ini. Dia juga seorang pria yang tidak tahu bagaimana rasanya kalah dan dia memberi kami mentalitas ini. Saya ingin dia baik-baik saja di Rusia," tuturnya.

Kepergian Eto'o telah membuat beberapa keraguan atas kekuatan Inter musim ini, terutama dengan skema 3-4-3 milik pelatih anyar Inter Gian Piero Gasperini yang mengantikan Leonardo.

"Saya tidak berpikir kami menjadi lebih lemah daripada sebelumnya," tegas kiper yang sempat dipinjamkan ke Chievo Verona ini.

"Kami masih sangat kuat. Pemain telah pergi, tapi pemain juga datang ke sini. Selain itu, kami memiliki pelatih baru dengan ide yang berbeda. Menerapkan idenya dalam praktik sesegera mungkin akan sangat penting," tuntasnya

Sb: Okezone
READ MORE - Cesar: Soal Eto'o dan Peluang Inter

Senin, 05 September 2011

Cesar: Inter Bisa Semakin Kesulitan Tanpa Sneijder

Kiper Julio Cesar menyambut gembira keberhasilan Inter Milan menjaga Wesley Sneijder tetap di Appiano Gentile.

Krisis finansial yang mendera telah memaksa Il Biscione melego Samuel Eto’o ke Anzhi Makhachkala demi menambah kas klub.

Sneijder sendiri sempat diisukan bakal mengikuti jejak bomber Kamerun itu, namun pada akhirnya transfer ke Manchester United urung terjadi karena sang playmaker masih memiliki komitmen tinggi di Giuseppe Meazza.

“Syukurlah Sneijder bertahan bersama Inter. Keadaan mungkin akan jauh lebih sulit tanpanya,” tutur Cesar kepada La Gazzetta dello Sport.

“Dia tipe pemain yang bisa membuat perbedaan bagi tim mana pun. Selain sangat kuat secara teknis, dia juga sangat berguna buat tim ini,” tambah penjaga gawang Brasil itu.

“Banyak orang mengatakan Inter telah banyak melemah musim panas ini, tapi saya tak setuju. Beberapa pemain memang pergi, tapi muka-muka baru telah bergabung untuk menggantikan mereka.”

“Kami tetap tim yang kuat. Secara garis besar skuad masih tetap sama dan kami memiliki pelatih baru dengan ide-ide segar,” tandas Cesar.

Sb: goal.com
READ MORE - Cesar: Inter Bisa Semakin Kesulitan Tanpa Sneijder

Sneijder: Mourinho Meminta Saya Tolak United

Wesley Sneijder mengungkapkan pelatih Real Madrid Jose Mourinho telah memintanya untuk melupakan transfer ke Manchester United di musim panas ini.

Seperti yang diketahui, Sneijder mengaku ada pendekatan dari United terhadap dirinya di bursa transfer musim panas ini tetapi dia mengklaim mantan pelatihnya di Inter, Mourinho, mempengaruhi keputusannya untuk tetap bertahan di Italia.

"Mourinho memanggil saya dan dia meminta saya untuk tetap bertahan. Dia memiliki hati untuk Inter dan dia selalu meminta saya untuk bertahan di sana," ungkap Sneijder seperti yang dilansir oleh Tribal Football.

"Saya bahagia akhirnya bertahan karena saya tidak pernah ingin hengkang, jadi saat ini saya sudah tidak ingin berbicara mengenai Manchester United lagi."

Selain itu, Sneijder juga mengaku tidak mengetahui apa-apa terkait rumor dirinya akan ditukar dengan Carlos Tevez ke Manchester City.

"Manchester City? Saya tidak mengetahui apa-apa tentang hal ini. Saya bahagia berada di Inter. Saya memiliki kontrak sampai tahun 2015 dan saya ingin menghormatinya," pungkasnya.

Sb: goal.com
READ MORE - Sneijder: Mourinho Meminta Saya Tolak United

Minggu, 04 September 2011

Gasperini Dituntut Beri Kesempatan Lebih Pada Pazzini

Presiden Inter Massimo Moratti coba memberi masukan pada pelatih anyar Nerazzurri Gian Piero Gasperini soal menit bermain striker Giampaolo Pazzini.

Sang presiden menuntut sang juru taktik untuk memberi Pazzini banyak kesempatan dan jam terbang lebih karena menurutnya, eks Sampdoria itu punya peran krusial di dalam tim

Beberapa waktu lalu, Inter ditumbangkan Chievo dalam sebuah laga ujicoba jelang bergulirnya kompetisi Serie A Italia. Hasil ini tidak begitu disambut baik oleh Moratti. Dan dirinya meminta pada Gasperini untuk menempatkan Pazzini pada pilihan andalan.

"Pazzini harus terus bermain," cetus Moratti kepada reporter seusai laga yang berakhir kekalahan dari Chievo.

Bagi Moratti, Pazzini adalah sumber gol Nerazzurri dalam mengoyak gawang lawan, karenanya ia ingin melihat anak kesayangannya itu selalu menampakkan batang hidungnya di lapangan.

"Pazzini adalah striker haus gol, dan ialah yang selalu mencetak banyak gol untuk tim ini," tandas sang presiden


Sb: goal.com

READ MORE - Gasperini Dituntut Beri Kesempatan Lebih Pada Pazzini

Kabar Terbaru Interisti


Komentar Terbaru Interisti

Info Klansement Seri-A Untuk Interisti

Tulis Link Anda Disini, saya akan berkunjung ke blog Anda